All the Colors of the Dark (1972)

🌟 7/10 🌟

Sebuah film giallo alias exploitation-nya Italia. Menyenangan untuk menonton film ini, apalagi bagian awal sudah dibuka dengan adegan yang absurd bin aneh. 

Konsep soal seorang ibu yang gagal memiliki anak, kemudian jadi terganggu mentalnya—bagi saya adalah konsep menarik. Terlebih, ada perkara sekte yang dimasukkan. Tidak jadi sesuatu yang aneh, tapi justru menyegarkan.

Satu hal yang akan saya soroti adalah betapa cantik Edwige Fenech disini—mungkin perempuan tercantik dari semua film era 80an yang pernah saya tonton. Sempurna. 

Saya kira, ini adalah film ‘eurotrash‘ yang sleazy dan trashy, tapi ternyata salah. Ketika tagline mengatakan ‘Enter a kaleidoscope of psychedelic horror‘, kalimat itu benar adanya. Tidak ada satu pun bagian di film ini yang disia-siakan, cerita dirajut dengan rapi dari awal sampai akhir. Bagian penceritaan, visualisasi yang brilian, sampai adegan sekte yang sampai hari ini tetap mengerikan—semuanya menyatu dengan sempurna.

Sebuah film dari 50 tahun yang lalu yang sampai hari ini rasanya masih bisa dikatakan menyeramkan.

Nonton 19 Mei 2024.

Leave a comment

On the Silver Globe (1988)On the Silver Globe (1988)18th Feb 2024Azi Satria
Slaves (1977)Slaves (1977)28th Feb 2024Azi Satria
Female Vampire (1973)Female Vampire (1973)2nd Mar 2024Azi Satria
Design a site like this with WordPress.com
Get started