Bitter Sweet (2016)

🌟 5/10 🌟

Propaganda Jepang untuk makan sayur dan meninggalkan kenikmatan gorengan.

Maki, seorang staff di sebuah perusahaan periklanan—atau agensi kreatif—secara tidak sengaja kehidupannya bertabrakan dengan Nagisa. Katakanlah Maki sebagai perempuan tidak laku yang sangat menginginkan sentuhan laki-laki. Dalam momen yang serba kebetulan, setelah mabuk semalam, ia bertemu dengan Nagisa. Maki awalnya senang karena Nagisa selain ganteng juga jago masak. Tapi Nagisa bilang bahwa dia gay, yang jelas membuat Maki pusing sendiri.

Karena Maki mau pindah tempat tinggal, ia mengajak Nagisa tinggal bersamanya. Maki masih berharap bahwa Nagisa tidak benar-benar gay, atau setidaknya biseksual. Waktu berjalan dan sekalipun sudah tinggal satu atap bersama, Nagisa memang benar-benar gay. Film kemudian menceritakan kehidupan Nagisa dan Maki yang diwarnai oleh masakan buatan Maki dan bagaimana kehidupan mereka berdua yang bertolak belakang mulai bertabrakan.

Suka dengan konsepnya mengenai LGBTQ, humornya juga universal. Bagaimana makanannya ditampilkan di layar begitu indah, terlihat appetizing. Karakter-karakter lain juga dimunculkan, serta sedikit latar belakang mengenai kedua karakter yang akhirnya ditampilkan di ujung film sedikit menambahkan kedalaman cerita. 

Bukan film yang buruk, tapi juga biasa-biasa saja. Dalam artian tidak ada sesuatu yang fresh, dan lebih cocok sebagai film untuk mengisi waktu di kala penat bekerja.

Nonton 15 Januari 2024

Leave a comment

Salawahan (2024)Salawahan (2024)11th Feb 2024Azi Satria
Salon Kitty (1976)Salon Kitty (1976)26th Jun 2024Azi Satria
Arwah Kuntilanak Duyung (2011)Arwah Kuntilanak Duyung (2011)8th Feb 2024Azi Satria
Design a site like this with WordPress.com
Get started